New York of Asia Dalam Mangkok

Hongkong dengan deretan gedung-gedung pencakar langitnya yang saling sambung menyambung dengan latar pelabuhan victoria menciptakan sebuah skyline yang hampir mirip dengan kota New York di United States. Jika New York mempunyai Empire State Building, Hongkong punya Bank of China Tower dan jika dahulu New York punya World Trade Center sebagai gedung tertinggi di kota itu maka Hongkong punya IFC Building (International Finance Center) sebagai gedung tertingginya.

Adalah Hongkong Island yang memiliki nama-nama gedung yang disebutkan di atas tadi. sebuah pulau yang terpisah dengan mainland baik itu mainland SAR Hongkong sendiri (Kowloon Peninsula, New Territories dan Lantau Island) maupun mainland (China). Memang jika dibandingkan, Hongkong Island ini terlihat lebih modern dan menjadi pusat bisnis di mana gedung-gedung perkantoran, shopping center dan apartemen mewah tempatnya para expatriat berkumpul.

Tidak seperti layaknya seperti dua kota yang dibelah sebuah sungai atau pelabuhan, maka jembatan adalah sarana penghubung di antara dua pulau tersebut, namun tidak dengan Hongkong Island. Ia hanya dapat di akses oleh ferry penyebrangan antar pulau dan kereta bawah laut menjadikan pandangan bebas tertuju ke seantero penjuru kota tanpa terhalangi oleh besi-besi jembatan yang membentang.

Terdapat beberapa tempat touristic yang bisa di kunjungi di sekitaran Hongkong Island ini, di antaranya Avenue of Stars (finger print artis-artis Hongkong) yang berada di pinggir pelabuhan di sisi Kowloon, Symphony of Lights (atraksi permainan laser di malam hari (mulai jam 8pm) yang ditembakkan dari gedung-gedung di sisi Hongkong Island), Ocean Park, Repulse Bay, The Peak dan Madame Taussads di sisi Hongkong Island dan masih banyak tempat-tempat lainnya. Serta buat para sophaholic, dijamin akan menemukan surganya di Causeway Bay, Wancai dan Sentral yang merupakan deretan butik-butik dan pusat-pusat perbelanjaan.

Jika dipulau lainnya sarana transportasi umum hanya MTR, Bus dan taxi, maka lain halnya dengan Hongkong Island ini yang memiliki jalur khusus trem yang merupakan warisan Inggris sejak dahulu dan masih terpelihara dengan baik. Sempatkanlah menaiki trem ini untuk berkeliling di pusat kota.

Avenue of Stars
Mengusung tema yang sama dengan Hollywood of Fame di California yaitu cetak tangan para artis-artis terkenal Hongkong, Avenue of Stars menjadi tempat yang pasti dikunjungi bagi mereka yang akan menyebrang ke Hongkong Island dari Kowloon ataupun sebaliknya, karena letaknya yang persis di bibir victoria harbour sehingga menjadi semacam tempat transit sebelum melanjutkan perjalanan mengunjungi tempat-tempat lainnya. 

Untuk mengunjungi tempat ini jika menggunakan MTR, maka turun di Tsim Sha Tsui dan carilah pintu keluar J dan jika menggunakan ferry penyebrangan (Star Ferry), maka tinggal dilanjutkan dengan berjalan kaki menyusuri pelabuhan victoria.Terdapat banyak sekali finger print dari nama-nama artis Hongkong seperti, Bruce Lee, Jet Li, Andy Lau, Chow Yun Fat, Stephen Chow, Tony Leung, Michele Yeoh, Anita Mui dan masih banyak lagi.


Madame Tussauds
Diana Spencer, Madame Tussauds
Museum patung lilin orang-orang terkenal yang dibuat menyerupai dengan aslinya dari mulai warna rambut, mata, bentuk hidung, tinggi badan dan warna kulit nya. Museum ini terdiri dari 2 lantai yang terbagi menjadi beberapa zona di mana masing-masing zona di pajang beberapa patung orang terkenal di dunia, misalnya zona olahraga terdapat David Beckham, Yao Ming dan Tiger Woods, zona pemimpin Asia hanya satu yang saya kenali yaitu Zhang Zemin, zona para kepala negara terdapat Barrack Obama, Bill Clinton, George W. Bush, Queen Elizabeth, Saddam Husein, Adolf Hitler dan Mahatma Gandhi, zona acak dari bagian terdepan terdapat Nicole Kidman, Brangelina (Brad Pitt & Angelina Jolie), Andy Lau, Michele Yeoh, Meryl Streep, Edy Murphy, Robert Pattinson, Diana Spencer (Lady Diana), Pelukis Picasso, William Shakespeare, Amitab Bhachan, Marlyn Monroe, Johnny Depp, Pierce Borsnan dan lain-lain serta di zona terakhir yaitu Rock n Roll terdapat The Beattles, Maddona, Lady Gaga, Michael Jackson, Tina Turner, Elvis Presley dan di bagian terakhir mendiang Anita Mui.

Sangat mudah mengenali di mana maddame tussauds ini berada, karena dibagian depannya terdapat patung bruce lee dengan pakaiannya yang ngejreng berwarna kuning dengan gaya khas nya. Dari sini tinggal lurus menuju kounter pemeriksaan tiket dan langsung masuk menuju arena patung-patung lilin tersebut dipamerkan. Pengunjung bebas berfoto dengan siapapun dan dengan gaya apapun, namun bersiaplah semua mata tertuju pada Anda, karena di setiap patung biasanya akan antri orang lain untuk menunggu giliran berfoto. Dibeberapa bagian patung seperti Obama, untuk berfoto dengannya terdapat photographer dari Maddame Tussauds dan harus mengantri, namun jangan khawatir, abaikan saja photographer tersebut, mintalah teman Anda untuk mengambilkan gambar dengan kamera Anda sendiri.

The Peak
Hongkong dalam mangkok, The Peak
Inilah tempat yang pastinya tidak akan pernah dilewatkan alias fardu bin wajib jika sedang liburan di Hongkong. Sebenarnya tempat ini hanyalah sebuah bangunan disebuah puncak bukit yang dari sinilah kita bisa melihat keseluruhan pemandangan Hongkong dari atas yang jika dibayangkan, ternyata Hongkong ini mirip sebuah kota di dalam sebuah mangkok. Tidak ada yang bisa dilakukan di sini jika tidak terdapat museum patung lilin dari para orang-orang terkenal di planet bumi (Maddame Tussauds) dan juga restoran-restoran, apalagi jika kita tidak mempunya tiket Sky Terrace, praktis pemandangan Hongkong dalam mangkok ini terasa kurang maksimal karena hanya bisa melihat Hongkong dari sebuah sisi dan dari dalam gedung yang dibatasi oleh kaca.

Terbatasnya pemandangan Hongkong ini karena di setiap lantai bangunan terdapat restoran-restoran yang kalaupun tidak mempunyai tiket Sky Terrace, masih bisa menikmati Hongkong dari atas ditemani hidangan makanan yang nikmat sambil duduk bersantai-santai. Suatu strategi yang sangat cerdik yang sebenarnya memaksa para pengunjung untuk membelanjakan HKD lebih banyak lagi *tepok jidat, karena kesal setelah berusaha mencari-cari kemungkinan tempat untuk melihat Hongkong ini tanpa harus membeli tiket sky terrace ataupun makan di restoran, tapi tidak ketemu*. Gagal punya foto diri yang bagus dengan latar si New York of Asia dalam mangkok ini.



- HAPPY TRAVELING -

Hal Penting
- Tiket terusan The Peak (tram)-Maddame Tussauds-Sky Terrace seperti biasa dapat di beli di hotel tempat menginap dengan harga discount, tiket saya tanpa Sky Terrace seharga HKD 170. Sebetulnya jika menginginkan sensasi lain, tiket tram jangan dibeli return karena bisa dikombinasikan dengan bus.

- Untuk mencapai tram station terdapat dua cara, bisa melalui eskalator terpanjang di dunia dan bisa melalui station MTR central melewati sebuah taman (maaf, saya lupa keluar dari pintu mana dan nama taman ini)

- Pada saat menuju the peak, tram akan berjalan maju dan penumpang akan duduk menghadap ke arah depan, namun saat tram kembali dari the peak, tram akan berjalan mundur menghadap arah belakang.

- Terdapat banyak sekali kios-kios penjual accecoris di the peak dari mulai gantungan kunci, pajangan sampai kaos dengan harga mulai HKD 10/pcs.

- Disarankan untuk menaiki star ferry jika akan menyebrang dari Kowloon ke Hongkong Island atau sebaliknya, karena harganya hanya HKD 2,5 dibandingkan dengan naik MTR bawah laut yang mencapai HKD 8.

- Hati-hati jika menaiki trem (bus tingkat), karena tidak terdapat petunjuk yang jelas seperti tidak adanya sound recording yang menginformasikan nama stasiun dan stasiun berikutnya ditambah dengan setiap stasiun yang tidak terdapat papan nama, jadi ingatlah dan hitung selalu di stasiun no.berapa harus turun.

- Jika ingin melihat Hongkong dalam dua suasana yakni siang dan malam hari, alokasi waktu berkunjung dari mulai pukul 4pm atau 5pm sampai malam hari.

0 comments:

Post a Comment